Pages

Rabu, 03 Oktober 2012

Institut Teknologi Bandung (Tahun 2000-2012)

Kebetulan pergi ke Bandung, menghadiri pernikahan anak Pak Agus Y. Muharram, ada niatan pengen jalan-jalan ke kampus ITB. Sore sekitar pukul 16.00 meluncurlah ke jalan ganesha, melewati depan Mesjid Salman, sambil lihat-lihat warung tenda disamping Masjid tersebut, tempat saya dulu sering menikmati sop buntut (bagi saya nikmat....) tapi ternyata tidak ada (mungkin sudah pindah ya...). Begitu melewati gerbang ITB Pak Satpam bertanya : "mau kemana?", saya jawab : "mau ke Koperasi" dan selanjutnya dipersilahkan masuk.


disini dulu saya nunggu jadwal
Saya jadi teringat Dua Belas tahun yang lalu, tepatnya Bulan Agustus tahun 2000 saya pernah menimba ilmu di sini (dan makin terasa kalau usia sudah meluncur jauh...). Kemudian saya berputar-putar mencari Koperasi (yang dulu sering saya kunjungi)... ternyata sudah berubah menjadi ruang pelayanan Bank, setelah tanya sana-sini akhirnya ketemu lah obyek tersebut dengan nama baru : TOKEMA, adanya hampir paling ujung belakang. Selanjutnya, sebagai kenang-kenangan jadilah membeli beberapa buah kaos, buat saya dan anak-anak.

tempat urusan akademik
Sebelum keluar areal kampus, kami "mutar-mutar" dulu melihat suasana dan akhirnya mampir ke MP-PSDA, sejenak berbicara dengan petugas administrasi, kemudian melihat-lihat ruangan. Rupanya masih ada ruangan tempat saya mempertahankan Tesis dulu....... memori berputar lagi...... Sudah puas menikmati "bayangan pikiran" pada masa lalu, maka dengan perlahan kami meninggalkan areal kampus ITB tercinta...... ternyata saya pernah juga ya disini....... kampus peninggalan buah tangan Bung Karno..... yang memiliki dan sebagian masih mempertahankan ciri khas tata bangunan jaman dulu....... Puji Tuhan atas kesempatan itu....

Nahhhh ini dia tujuan saya menulis catatan ringan ini........
Bagi dosen, mahasiswa dan petugas administrasi lainnya (barangkali tidak semua juga ya....) yang setiap hari lalu lalang keluar masuk "mungkin" tidak merasa ada yang "aneh" terhadap kampus ini.............. dan itu biasa, pengalaman saya.... dalam melaksanakan kegiatan yang ruuuttiinnnnn membuat kepekaan kita terhadap lingkungan sekitar kita agak "terhambat" .......

Saya........... selama dua belas tahun tidak melihat kampus tercinta ini merasa ada suasana yang kurang bersemangat.... bagaimana ya menggambarkannya...... auranya tidak terasa....... seperti melihat seorang anak yang tidak berpakaian rapi tapi lusuh...... (ah mungkin perasaan saya aja....)

Jika dianggap bermanfaat....... untuk merubah agar "suasana" bisa mengeluarkan energi yang penuh dengan semangat, kebanggaan.... bolehlah kiranya tanaman-tanaman dipelihara, ditata, diatur lebih "tanamawi" (kalau manusia.... ya manusiawi) jangan sempat dia tumbuh sendiri...... gerbang-gerbang dibersihkan, cat-cat diperbaharui lagi, pengelolaan sampah-sampah lebih optimal. Kayu-kayu, kotak-kotak, kardus-kardus, papan-papan tidak berserakan........... yahhh..... sebagaimana kita membuat suasana indah, rapi, sehat, bersih seperti kita mengatur rumah kita sendiri...... "Kampus kita ini punya sejarah dan nama besar" yang mesti kita selalu jaga........ (o iya... teman saya di Pantai Gading tau juga lho dengan kampus kita yang tercinta ini)......

sepele aja...... tapi..... hmmm

Bandung, 1 Oktober 2012

Tidak ada komentar:

Posting Komentar